Selasa, 06 November 2012

Tujuh Hari Dalam Seminggu


Senin => biasanya muncul di pagi hari, memberikan semangat membaranya, membawa energi positif untuk mengawali hari,, kalo udah malem, pasti lupa buat ngucapin salam,,

Selasa => sama sekali ga pernah muncul, malah kadang-kadang menghilang tanpa jejak,, bingung katanya, dan "hahaha" komentar khasnya kalo ditanya tentang hal ini,,

Rabu => jarang muncul, cuma sesekali aja kalo lagi inget, dan dengan wajah polosnya yang membuat "hari lain" gemes,,

Kamis => selalu muncul dengan kamis manisnya, tapi suka susah sinyal sejak terasing nun jauh disana,,

Jum'at => selalu muncul dengan happy jumuah mubaroknya, menjadikan jumat hari yang berkah untuk kita semua,,

Sabtu => biasanya muncul dengan pesan sponsornya, tapi kontraknya udah mau abis,, selalu semangat dengan hari sabtunya, suka engga jelas plus moody abis,,

Minggu => udah ga pernah muncul lagi, tapi kadang-kadang muncul di hari lain, membuat keseimbangan hari jadi kacau,,

nb. tapi kadang muncul juga hari yang ga disebutkan, anggap saja dia hari kedelapan,, walopun ga ada di kalender, tapi selalu ada di hati kita,,

itulah tujuh hari dalam seminggu saya,, hari-hari yang penuh warna dan keceriaan, karena mengandung cerita yang berbeda di setiap harinya,, hari-hari yang tak mengenal perbedaan, jarak dan waktu,, hari-hari yang hanya mengenal ketulusan,, ^^




Tidak ada komentar:

Posting Komentar